Tips 5 : Hidup Bukan Hanya Untuk Bekerja & Uang



Tak sedikit orang yang menghabiskan sebagian besar waktunya untuk bekerja. Bekerja adalah kebutuhan manusia. 

Namun, kita tidak hidup untuk bekerja tapi bekerja untuk mendukung hidup. Kita tidak hidup untuk makan, tapi makan untuk bisa bertahan hidup. 

Uang memang penting tapi uang bukan segalanya. Anda mungkin bisa membeli apa pun yang Anda inginkan dengan uang tapi Anda tidak bisa membeli kebahagiaan dan ketentraman hidup. 

Dibalik kesibukan manusia setiap harinya, sebenarnya ada satu hal yang mereka cari. Ketika ia berhasil mendapatkannya, maka ia seperti memiliki seluruh isi dunia. 

Namun, ketika ia tidak berhasil mendapatkannya, ia seperti tidak memiliki apa-apa meskipun ia berlimpah dengan  harta dan tahta. Satu hal tersebut adalah kebahagiaan.

Bekerja dan mencari uang memang sangat perlu untuk memenuhi kebutuhan hidup. Akan tetapi, jangan sampai bekerja dan uang menjauhkan diri kita dari apa yang kita cari (kebahagiaan). 

Jangan karena sibuk bekerja, kita kehilangan kehangatan dengan orang-orang yang kita cintai. Jangan karena uang kita berani sewenang-wenang dengan orang lain. []